Jumat, 25 Januari 2013

‘Mooncake’ : Isi Bunga Lotus + Telor Asin, Rasa Enak dan Unik



By Christie Damayanti

13591029622072952054
kiahiangmooncake.com

Sepertinya, tidak banyak yang tahu tentang Mooncake atau Kue Bulan. Mereka justru mengatakan ue Bulan, berbeda yang dikatakan tentang itu. Kue Bulan sendiri merupakan makanan tradisional masyarakat Tionghoa yang menjadi sajian wajib pada perayaan Festival Musim Gugur ( sekitar Oktober - November setiap tahunnya ). Di Indonesia sendiri Kue Bulan dikenal dengan sebutan gwee pia atau tiong chiu pia.

Kue Bulan yang benar2 dari daratan China, dasarnya berbentuk bulat, melambangkan keutuhan. Tetapi seiring dengan perkembangan jaman, Kue Bulan bukan hanya berbentuk bulat saja, tetap menjadi persegi atau bentuk2 yang lain, seiiring dengan variasi dan komersialisasi.

Kue Bulan bermula sebagai persembahan dan penghormatan pada leluhur di musim gugur, yang biasanya merupakan masa panen yang dianggap penting dalam kebudayaan Tionghoa berbasis agrikultural.

Sejak jaman sekolah, aku dibesarkan di lingkungan masyarakan Tionghoa. Dari SD bahkan sampai kuliah, teman2ku sebagian bessar berasal dari masyarakat itu, sehingga aku bertumbuh dengan kehidupan dan panganan2 Tionghoa. Ditambah lagi, aku pernah menikah dengan lelaki campuran antara Jawa dan Tionghoa, yang menghasilkan anak2ku yang luar biasa, Deniis dan Michelle.

Aku tidak mau bercerita tentang itu, tetapi aku hanya ingin bercerita tentang bagaimana aku bisa sangat menghormati serta mengarti tentang dunia masyarakat Tionghoa, seperti salah satunya pada tulisanku Cerita Kremasi dan ‘Melarung’ Abu Jenazah ke Laut Selatan.

Kehidupanku dalam masyarakat tersebut mungkin sudah puluhan tahu, sehingga pangananpun aku sangat menyukainya. Begitu juga dengan panganan2 kecil untuk snack, seperti Kue Bulan, seperti yang aku ceritakan diatas.

Banyak orang mengatakan tentang Kue Bulan, tetapi tidak banyak yang berkata kebenaran sebuah kue yang disebut Kue Bulan ini. Sering orang bilang, bahwa Kue Bulan ini ada di setiap saat atau justru ada di waktu2  Imlek. Tetapi tidak banyak yang tahu bahwa Kue Bulan ini justru hanya ada di bulan2 Oktober atau November setiap tahun, pun hanya sekitar 1 atau 2 minggu saja adanya …..

Pertama kali aku mendapat Kue Bulan yang bermutu baik, ketika aku berkunjung ke singapore pada awal musim gugur di China, yaitu Oktober sekitar tahun 1997 lalu. Dimana jaman itu, masyarakat Tionghoa Indonesia belum mendapatkan ‘restu’ untuk menyebarluaskan tentang panganan2 China. Sehingga dijaman itu juga, Kue Bulan yang beredar di Indonesia hanya yang berwarna putih, tipis dan tidak terlalu enak. Kue Bulan yang bermutu baik, sangat susah didapat, mungkin hanya jika ada yang pesan 1 atau 2 kue saja dari luar negeri.

1359103008455010704

Beberapa bentuk dan rasa Kue Bulan. Jika bentuk dengan warna2 seperti ini, jarang terdapat di Jakarta, Biasanya di negara2 yang warganya banyak terdapat masyarakat Tionghoa, seperti Singapore, China, Malaysia atau yang lain.

Sebuah Kue Bulan yang cantik, terbungkus dari sebuah kaleng bergambar desain khusus tentang Dewi Bulan serta benar2 penampakan yang cantik dan menarik! Kue Bulan itu hanya ada 4 kue, berbentuk oval dan berisi 4 macam rasa : ketan hitam + telor asin, kacang hijau + telor, kacang mede + kelor asin dan bunga lotus + telor asin. Sebuah tatanan isi yang sangat enak! Apalagi rasa bunga lotus ( bunga teratai ) + telor asin, ueeeennnnnnaaaakkkkkk tenannnnn ……

Kacang2an sebagai isi Kue Bulan ini, manis sekali dan menurutku tidak ditambahkan gula sama sekali. Oya, kue ini tidak diberi pengawet sama sekali, makanya kue ini hanya bertahan 1 - 2 minggu saja, di dalam lemari es. Jika lebih dari itu, kita boleh curiga bahwa kue itu diberi bahan pengawet …..

Aku sih tidak terlalu tahu tentang bunga lotus, dan bagaimana mengolahnya. Tetapi rasanya demikian lembut dan telor asinnya menambah cita rasa yang luar biasa …..

1359103068832286064
13591030921955951731
Kue Bulan berisi bunga lotus + telor asin. Serta Kue Bulan kacang mede tnpa telor asin.
13591031601383730605
13591032161553193645

Kue Bulan kacang hijau + 2 telor asin dan Kue Bulan ubi +telor asin. Yang berisi ubi seperti inipun jarang terdapat di Jakarta. Rasanya khusus, manis ubi dan asin2 dari telor asinnya …. enak sekali ….

Setelah jaman Indonesia mulai ‘terbuka’ untuk  kebudayaan China masuk, termasuk Kue Bulan menyerbu masuk ke Jakarta, seitar awal tahn 2000 aku sangat sering ke daerah2 pecinan Glodok, Pinangsia serta Gloria. Kadang2 masyarakat disana mau membuatkan  Kue Bulan yang putih, jika aku kangen dengan makanan itu. Tetapi yang coklan ( yang dipanggang ) memang ( katanya ) harus bulan awal musim gugur disana. Dan katanya juga, Kue Bulan yang coklat tersebut memang semuanya didatangkan dari dataran China, bukan buatan negara lain …..

Beberapa rasa yang aku sudah sebutkan diatas, adalah rasa kesukaanku, apalagi bunga lotus + telor asin. Tetapi tidak banyak perusahaan yang membuat Kue Bulan rasa bunga lotus + telor asin, karena katanya, bunga lotus itu tidak banyak. Makanya Kue Bulan rasa bunga lotus lumayan mahal …..

Ketika aku membeli pertama kali di Singapore tahun 1997 lalu, aku ingat sekali harga 1 lakeng dengan 4 Kue Bulan 4 rasa, sekitar 300 ribu rupiah, lumayan mahal kan? Tetapi sejak tahun 2006 lalu, di Jakarta ku belum menemukan Kue Bulan bunga lotus + telor asin. Ketika aku sedang berada di dataran China pun, aku tidak menemukan Kue Bulan bunga lotus + telor asin, padahal kami berada di awal bulan musim gugur …..

Di Jakarta, ada 2 kombinasi rasa, yang ditambah dengan telor asin atau yang tidak mau telor asin. Jika tidak mau ada telor asin, rasanya sesuai dengan yang ada, Misalnya, ketan hitam, kacang hiju, kacang mede atau kacang tanah. Kacang hitam, atau kacang hijau, kacang tanah ataupun kacang medenya selalu di blender dengan kehalusan yang baik, sehingga jika kita merasakannya tidak seperti memakan kacang. Tetapi dibandingkan dengan Kue Bulan yang berwarna putih, kacangnya tetap terasa kacang, dan blendernya tidak terlalu halus …..  Menurutku sih tidak terlalu enak, karena telor asin menambahkan cita rasa yang tidak bisa terkatakan …..

Jika Kue Bulan yang putih, rasanya bukan hanya kacang2an, tetapi bisa berasa coklat, nanas, srikaya atau strawberry. Dan yang ini banyak di buat di Jakarta, tidak import dari China, dan harganya memang murah, 1 Kue Bulan yang berwarna putih  harganya hanya berkisar 35 ribu rupiah …..

13591032941238691194
Kue Bulan putih dengan berbagai rasa, bukan hanya kacang2an.

Oktober 2012 lalu, aku dikirim 1 box Kue Bulan tetapi hanya 1 rasa, yaitu kacang hitam + telur asin. Sempat aku tanya, kenapa tidak yang rasa bunga lotus dan telor asin? Si pengirim mengatakan sedang tidak ada yang rasa itu, di Jakarta. Pun dia katanya sudah minta tolong untuk membelikan rasa itu di tempat lain, tetap saja tidak ada. Tetap aku berterima kasih untuk kiriman ini …..

13591033741263341840

Bulan oktober kemarin, aku mendapatkan Kue Bulan berisi kacang hitam + telor asin, mampu membuat kangenku hilang akan cita rasanya …..

Jadi, tahun 2013 ini aku mulai ‘perburuanku’ untuk mencari Kue Bulan bunga lotus dan telor asin, di saat2 awal bulan musim gugur. Aku sudah mulai mencari tahu tentang itu, dan mungkin minta tolong ditempat itu untuk mengirimkannya ke rumahku. Semoga aku bisa mendapatkannya …..

Belum pernah merasakan Kue Bulan seperti ini? Coba deh ….. bulan Oktober nanti, kita bisa datang ke daerha Pecinan Glodok dan Gloria atau Mangga Dua, 1 box dengan 4 Kue Bulan berharga sekitar 150 - 500 ribu, tergantung merek dan kehalusan bikinannya. 1 Kue Bulan ini bisa dibagi 4 potong, cukup untuk 4 orang karena jika kita makan ½ nya agak ‘eneg’ karena isinya padat sekali ….. 

Atau satuan mungkin hanya 50 ribu saja, dan kita sudah bisa mendapatkan panganan yang unik dan enak ……

135910342910433115
13591034761836264278

Kue Bulan 1 box, bisa bermacam rasa atau bisa juga 1 rasa dengan isi 4 kue. Sedangkan Kue Bulan per-satuan juga dijual di Jakarta.

Yummyyyyyyy …….

Tags:

0 Responses to “‘Mooncake’ : Isi Bunga Lotus + Telor Asin, Rasa Enak dan Unik”

Posting Komentar

Subscribe

Berlangganan Artikel Saya

© 2013 Christie Damayanti. All rights reserved.
Designed by SpicyTricks