Sabtu, 02 Agustus 2014

Tangan Kiriku pun Sulit untuk Digunakan karena ‘Carpale Tunnel Syndrome’ …..




By Christie Damayanti

13438871371737477873
ergonomicsmadeeasy.com

Terima kasih atas doanya dalam tulisan Ketegaran Tiada Akhir Seorang Christie Damayanti oleh mba Aulia Gurdi ……

Sungguh, aku sangat terharu, ketika seorang temanku bbm aku untuk memberitahukan bahwa ada seorang teman yang menulis tentang aku. Tersentak aku mencoba membuka Facebook aku, tetapi siang ini internet sangat lelet, sehingga aku benar2 tidak bisa membuka internet, apalagi membaca tulisan itu …..

Hari ini, Rabu 1 Agustus 2012, aku mulai masuk kantor lagi, setelah sekitar 10 hari aku dirawat. Selama 3 hari di rawat di rumah sakit, dan sisanya harus beristirahat di rumah. Dalam tulisanku tentang ….., diagnosaku memang merupakan serangan stroke berulang. Dan hasilnya, selain memang kemungkinan stroke berulang, ternyata ditemukan sebuah syaraf di pergelangan tangan kiriku yang ternyata ini yang membuat jari2 tangan kiriku sering kesemutan bahkan kebas / kebal.

Menurut referensi dari terapistku, pak Seman, syaraf di pergelanganku ( Nevus Medianus ) tertekan dalam sebuah ‘terowongan’ ( Carpale Tunnel ), sehingga syaraf yang memang berhubungan dengan jari2 tangan, tidak bisa mencapai jari2 tangan tersebut, sehingga terjadi kesemutan, bahkan kebas. Biasanya, terjadi karena trauma ( kecelakaan, jatuh atau tertekuk berat ) atau juga karena ‘aus’ dan terlalu banyak dipakai, pada pergelangan tangan kiriku.

Aku tersentak. Pikiranku menerawang. Sangat benar sekali, setelah aku stroke 2,5 tahun lalu, aku hanya memakai tangan kiriku untuk melakukan segala hal dalam hidupku. SEGALANYA! Jadi jika pergelangan tangan kiriku ternyata ‘aus’ karena kegiatanku, adalah sangat masuk akal! Dan ternyata juga, Nevus Medianus-ku juga berhubungan dengan beberapa syaraf yang berhubungan dengan genetik.

Aku di diagnosis detail tentang  jari2 tangan kiriku yang selalu kesemutan serta kebas sebagai ‘Carpale Tunnel Syndrome’ …… astagaaaaa ….. apa pula itu? Ada apa lagi dengan tubuhku?

Setelah dari rumah sakit dengan papaku, kemarin seperti biasa aku langsung berkomunikasi dengan Valen. Aku butih kekuatan. Aku butuh dukungan, walau aku tahu, papaku sangat mendukungku. Aku sms dan Valen langsung tahu, bahwa aku sedang gundah …..

1343887295663976504

Tangan kiriku di bebat dengan sebuah ‘wrap wrist’ yang mempunyai besi di dalamnya sehingga pergelangan tangan kiriku tidak bergerak. Yang ada, hanya jari2ku saja yang bisa digerakkan …..

Sahabat,

Apakah bisa dibayangkan, ketika tangan kanan kita yang sedang tidak bisa dipakai untuk berkegiatan karena sakit, dan tangan kiri kita justru juga diserang penyakit dengan nama yang mengerikan? Bagaimana jadinya, ketika kedua tangan kita tidak bisa digunakan sama sekali?

Itu aku, sahabat! Itu aku, seorang insan pasca stroke dengan kelumpuhan tubuh kesebelah kanan, dan sekarang terserang penyakit yang mengerikan ( untukku ) dan tangan kiriku juga tidak bisa ( sulit berkegiatan ) melakukan apapun ( paling tidak sering sulit berkeiatan karena sering kesemutan dan bahkan kebas ) ……

Galau ….. aku manusia biasa, sahabat …… aku bukan malaikat ….. aku bukan Yesus dan aku hanya seorang insan pasca stroke ……

Aku tetap percaya dan yakin bahkan ini adalah yang terbaik untukku, sahabat. Tuhan sangat sayang padaku. Aku tahu itu ….. Dan justru cinta NYA kepadaku, DIA ingin aku terus bergumul dengan keinginanku untukmengikut NYA ….. aku tidak tahu ….. aku tidak mengerti ….. dan yang jelas, aku tidak ingin mempertanyakan, mengapa ini terjadi padaku ……

Aku duduk di depan dalam mobil. Tidak ada yang tahu dan tidak ada yang melihat, bahwa mataku beraca2 … tidak juga papaku yang duduk di belakang ….. hatiku hancur, walau aku tetap tersenyum ketika papaku mengajak aku mengobrol, seperti biasanya. Kegalauanku memang tidak aku tunjukkan, karena jika demiian, aku pasti menjadi depresi, dan hasilnya akan lebih tidak baik untukku …..

Sepanjang perlajanan dari rumah sakitku menuju pulang ke rumahku, kegalauanku sedikit terobati dengan sms2 dari Valentino. Dia sangat menghiburku setelah dia mengirim berita tentang Carpale Tunnel Syndrom lewat sms. Dikatakan bahwa :

“Carpale Tunnel Syndrome ( CTS ) adalah penyakit dipergelangan tangan karena penggunaan berulang. Penyebabnya belum diketahui dengan pasti tetapi dapat dianggap sebagai syaraf yang tertekan oleh ‘Carpal Tunnel’. 
Umumnya diturunkan secara genetis.

Bahwa gejalanya adalah kaku atau kesemutan, bahkan kebas di jari2 tangan. Bila tidak ditangani CTS dapat menyebabkan kerusakan syaraf”.





1343887413298369690
allstop.com





Gejala2 itu memang benar adanya. Dan sedikit pemeriksaan pribadi, memang di pergelangan tangan kiriku sangat sakit jika tertekan, dan jika tertekan jari2 tangan kiriku akan langsung terasa kesemutan. Jadi, sedikit terapi dilakukan oleh terapistku, dengan membebat tangankiriku, sehingga pergelangan tangan kiriku tidak bisa bergerak ….. sebuah bebat import dengan besi panjang, membebatku dari telapak tangan sampai sekitar 25 cm dibawah pergelangan tangan kiriku …..

Sahabat,

Apaah bisa dibayangkan? Bahwa tangan kanaku tidak bisa untuk berkegiatan sama sekali, dan tangan kiriku dibebat de ngan besi dan hanya jari2ku saja yang bisa digerakkan? Untuk sanitariku pun bebat nya harus di buka dulu, dan setelahnya di pasang lagi. Ber bbm, pun aku tiak bisa kerka aku tidak bisa ( sulit ) memegang bb. Jadi jika aku sms / bbm, bb ku diletakkan di atas bidang datar, lalu aku mencoba menekan apa yang aku inginkan. Tidak mudah. Sering bb tergeser bahkan berbalik arah, sehingga sangat lama untuk ber-sms atau bbm dengan teman2ku, termasuk Valentino …..

Seharian setelah tangan kiriku di bebat, aku berusaha berlatih mengetik lagi, seperti ketika aku berlatih menulis dan mengetik memakai tangan kiri. Cukup sulit, tetapi aku berusaha untuk tidak terpuruk. Menurutku, jika keadaanku memang demikian, mau diapakan? Toh Tuhan sudah mengijinkan aku untuk menjalankan itu, jadi buat apa aku terpuruk? Buat apa aku bersedih? Seperti ketika aku terserang stroke 2,5 tahun lalu, buat apa aku menangis dan depresi? Tuhan tidak mau itu, Tuhan mau aku tetap tegar dan Tuhan mau aku terus bersabar dan tetap memegang janji Tuhan bahwa masa depanku akan sangat luar biasa ……

Sahabat,

Ijinkan aku untuk memohon doa untuk keadaanku. Ijinkan aku untuk memohon dukungan untuk keadaanku. Bolehkah???

Terima kasih Tuhan Yesusku, yang sudah mengijinkan aku mengalami masalah2 berat seperti ini, karena aku yakin bahwa jika aku bersabar dan tetap mengandalkan MU, aku akan terselamatkan dan jiwaku akan aman di tangan Tuhan …..

Terima kasih, sahabat ….. doa kalian akan terus mendukungku untuk terus bisa menjalankan hidupku dalam keterbatasanku ……

Salamku dan Tuhan memberkati kita semua …..



Tags:

0 Responses to “ Tangan Kiriku pun Sulit untuk Digunakan karena ‘Carpale Tunnel Syndrome’ …..”

Posting Komentar

Subscribe

Berlangganan Artikel Saya

© 2013 Christie Damayanti. All rights reserved.
Designed by SpicyTricks