Selasa, 18 Desember 2012

“Aduuuuhhhh, Aku Stresssssss …”, Kesibukan Menjelang Hari ‘H’



By Christie Damayanti

13558098911673619024
Dokumen Pribadi
Dennis berbicara tentang Fotografi dalam teknologi.

Semua sibuk, semua stres! Dimana2 dalam menuju hari “H”, pasti sangat sibuk dan sangat stres. Begtu juga denga IDKita  Kompasiana. Dalam rangka kegiatan Hari Ibu Nasional 2012 ini, besok, Rabu tanggal 19 Desember 2012, IDKita Kompasiana menyelenggarakan “Seminar dan Lokakarya tentang Internet Sehat dan Aman” di Hotel Millenium dari jam 9.00 sampai jam 17.30, dengan beberapa nara sumber ( di sessi Seminarnya sebelum makan siang ) serta nara sumber IDKita Kompasiana untuk workshop teknisnya, Valentino, dalam sessi Lokakarya untuk mengedukasi tentang ‘Parenting Control’ nya.

Suasana crowded sering terjadi di sekretariat IDKita Kompasiana, di rumahku, menjelang suatu kegiatan, apalagi kegiatan besar yang bersifat nasional yang berkolaborasi dengan 2 Kementerian. Beberapa minggu belakangan ini, sekretariat kami dipenuhi barang2 untuk kegiatan ini, seperti beberapa benner, beberapa goodybag, apalagi ketika kami membuat video tentang internet sehat, yang akan kami sisipkan pada buku IDKita Kmopasiana yang ke-2, berupa sebuah CD.

1355810003432968876
1355810316231871117
 
Ben Barka berbicara tentang pertemanan di dunia maya. Michelle, satu2nya remaja SMP dalam Duta Insan, si pemalu itu berbicara tentang Facebook.

1355810406452972956
13558108281615610410
 
Valentino membuat konklusi tentang ‘cerita’ anak2 dan remaja di dunia maya …. dan Babeh Helmi yang sibuk dengan pembuatan CD ini …..

1355811059867563956
Mba Vema sebagai penata rias ( hihii ….. ) untuk yang mau di shooting …..

Sambutan beberapa instansi cukup membyat kami agak terpengarah, ketika undangan dari Kominfo mencapai 200 orang, dan 200 orang inilah yang akan menerima beberapa goodybag dari pendukung2 acara ini. Bayangan, sampai hari terakhir sebelum hari “H”, di sekretariat IDKita Kompasiana ada ribuan merchendise untuk siap dimasukkan ke beberapa goodybag!

135581120017105738
13558112991477795703
Membereskan goodybag …..

Minggu lalu, beberapa dari tim IDKita Kompasiana dengan beberapa IDKita Remaja sebagai Duta Insan, ‘bercerita’ panjang lebar tentang Internet Sehat dan Aman, untuk pembuatan CD, dibantu oleh Babeh Helmi. Yah, namanya juga amatiran ….. bolak balik salah ….. Tapi membuat kami, terlebih aku, sadar, bahwa semua pekerjaan adalah tidak gampang, misalnya, ketika kita ssering berpikir “Ah jadi artis itu enak ya … Cuma akting di kamera tapi bisa hidup anak”, ternyata untuk akting dan bicara di kamera tidak gampang, sering ‘take’ beberapa kali sampai benar2 dipandang bagus …..

Hari Minggu kemarin, beberapa tim IDKita Kompasiana ( Valentino, Revangga, Fahmi, mas Erri dan mba Vema ) rapat teknis di sekretariat sambil memasukkan barang2 ke masing2 goodybag untuk acara ini. 200 undangan dengan beberapa goodybag, dan alhasil sekarang aku lagi bingung bagaimana mobilku mengangkutnya untuk dibagikan di hotel …..

13558113772068024060
13558114401768148609

Valentino sebagai komandan yaang mengarahkan beberapa tim teknis dalam rencana Lokakarya besok …… deg-degan dan stres …..

Minggu itu, semua mulai stres, karena ( seperti biasa ) jika hari2 terakhir pasti ada yang kelupaan, atau kurang ini kurang itu ….. masing2 merasa belum siap, masing2 merasa ada yang melupakan sesuatu, sehingga kami menjadi sangat stres, apalagi Valentino yang menjadi pegangan serta fokus kami sebagai komandan IDKita Kompasiana …..

Jam 12 malam, aku harus tidur karena sungguh, setelah stroke otakku bisa berputar jika aku terlalu capai. Mas Erri dan mba Vema jam 12 malam pun baru pulang untuk beristirahat. Tetapi Valentino, Revangga serta Fahmi lanjut rapat teknis sampai pagi! Jam 5 pagi, pembantuku mengatakan mereka baru pulang untuk masing2 mulai mempersiapkan diri untuk bekerja ( hari Seninnya ) …..

Hari Selasanya, Valentino harus searan di Radio Suara Edukasi Pustekkom 1440 AM, untuk mempromosikan kegiatan besok, tanggal 19 Desember 2012. Temanya sangat menarik, “Perempuan Indonesia di Mata Pria”, sayang aku tidak sempat mendengarkannya. Dalam sessi pertama adalah gambaran umum mengenai persiapan seminar, gambaran umum tentang TIK dan perempuan ( Teknologi Informasi dan Komunikasi ) serta arti penting TIK bagi perempuan.

Di sessi kedua, ada 3 nara sumber pria yang berpendapat tentang tema itu, yaitu :

Dimata Revangga : ‘Pemenuhan TIK Bagi Perempuan Sebagai Kebutuhan atau Gaya Hidup?’

Dimata Arif : ‘Tantangan Profesi TIK Bagi Perempuan’ ( kasusnya dalam ‘tekno fotografi )

Dimata Valentino : ‘Kesempatan Emas Bagi Perempuan Indonesia di Bidang TIK’

Setelah makan siang, tim IDKita Kompasiana diundang untuk Gladi Resik ( GR ) di Kominfo jam 14.00 sampai jam 18.00. Dan setelah itu juka, beramai2 kami harus GR teknis di sekretariat IDKita Kompasiana, termasuk semua Duta Insan IDKita Remaja, untuk posis2 sesuai dengan masing2 tugas untuk wokrshop dan lokakarya. 

Karena ini benar2 bersifat teknis teknologi, kami benar2 mempersiapkan fisik dan mental, karena yang diundang adalah istri2 pejabat negara ( 34 istri Gubernur seluruh Indonesia dan istri2 Menteri ). Sangat disayangkan jika kami siap fisik tetap9i tidak siap mental atau sebaliknya. Misalnya, kita siap fisik tetapi gugup karena semua pejabat negara, sehingga tidak mampu untuk bertugas …..

Mungkin kami sebagai orang dewasa, bisa mengendalik diri. Kami hanya kawatir untuk IDKita Remaja. Mereka masih SMP dan SMA, belum tahu tentang hubungan dengan masyarakat, apalagi dengan pejabat negara. Mereka mungkin jauh lebih canggih dengan gadget dan teknologi dari pada kami, tetapi mereka belum siap dengan mentalnya, malu2 atau justru ketakutan …..

Berbalikan dengan kami. Kami mungkin sangat gaptek dibanding remaja kita, tetapi kami ( apalagi yang memang selalu bekerja dan berhubungan dengan banyak orang dan pejabat ) pasti lebih siap dengan kondisi2 yang sseperti ini. Sehingga antara kami, orang dewasa harus berkolaborasi dengan remaja2, akan membentuk sinergis untuk kerjasama yang luar biasa …..

Dan aku yakin, kegiatan ini sudah bisa membuktikan bahwa keterbukaan dan pengertian antara orang dewasa dan remaja, harus terus  diupayakan, seperti konsep kami dalam komunitas IDKita Kompasiana tentang ‘Internet Sehat dan Aman’ …..

Sahabat dan remaja2 kita yang luar biasa,

Tetap semangat yaaaa …… siapkan kondisi kita untuk acara besok, tetap tersenyum walau kita sangat tertekan karena stres, dan jangan lupa, berdoalah untuk yang terbaik, sesuai dengan kehendak Tuhan …..

Salam IDKita Kompasiana …..

13558115571351562047

Tags:

0 Responses to ““Aduuuuhhhh, Aku Stresssssss …”, Kesibukan Menjelang Hari ‘H’”

Posting Komentar

Subscribe

Berlangganan Artikel Saya

© 2013 Christie Damayanti. All rights reserved.
Designed by SpicyTricks