Rabu, 10 Oktober 2012

http://christiesuharto.com: Saatnya ‘Filateli Berteknologi’ …..



By Christie Damayanti


1349857771525689693
Dokumen Pribadi
Bagian prangko Indonesia-ku dalam Web Filateli-ku.

Sebenarnya, Valentino sudah mulai dengan konsep web filateliku sejak beberapa waktu yang lalu. Dia sekarang memang sangat peduli dengan dunia filateli, seperti dia peduli dengan kegiatan dan hobiku. Walau dia bukan seorang filatelis, dia sekarang sudah mengetahu, bahwa filateli Indonesia harus mulai digencarkan, jika tidak mau filateli Indonesia mengalami ’sekarat’ ( lihat tulisanku ‘Hari Pos Sedunia’, 9 Oktober 2012 : Peranan ICT dalam Perfilatelian ).

Aku memang gaptek. Valentinolah yang membuat web filateliku, ketika dengan lembut dan sabar, dia melihat kegiatan filateliku. Aku membuat sendiri program2 pameranku dan dengan tangan kiriku, mendesain prangko2ku yang aku inginkan untuk aku pamerkan, menempel serta memberi catatatn apa yang aku inginkan. Dan kegiatan2 yang memang aku tidak bisa karena tanganku hanya kiri, aku mintakan tolong kepada Valentino atau mamaku, seperti menggunting, menyorder prangko serta mengambilakn album2ku …..

Koleksi benda2 filateliku sebenarnya ada semua tema. Sajak SD, koleksi benda2 filateliku sampai puluhan ribu bahkan jutaan keping prangko, jika disederhanakan sekitar hampir 60 ambum prangko yang besar, itupun masih banyak yang ada di luar album karena aku belum sempat untuk membereskannya.

Selain tema Disney, fauna, Lady Diana  yang memang aku suka, aku juga lumayan mempunyai koleksi tema yang lain, seperti lingkungan, arsitektur, kendaraan, flora, tokoh, aneka kartun serta tema2 yang lain, tetapi memang aku tidak fokuskan untuk dikoleksi. 

Bukan karena aku tidak suka, tetapi jika aku mengkoleksi semua tema, aku sama sekali tidak mampu untuk mengkoleksinya, karena benda2 filateli semuanya sangat banyak. Jadi, aku memfokuskan hannya tema Disney ( all about Disney ), tema Fauna ( all about fauna ) serta tema Lady Diana. Itu memang hanya benda2 filateli koleksiku, tetapi yang surat2 Authograph-ku, inilah yang merupaka ‘harta karun’ keluargaku ( lihat tulisanku Bermula dari Sahabat Pena, Aku ‘Berteman’ dengan Para Pembesar Banyak Negara dan Autography: ‘Harta Karun’ dari Sebuah Hobi yang Bisa Mendatangkan Materi ) ……

Koleksi Autograph-ku memang yang paling aku banggakan. Secara aku memang sudah mengkoleksi sejak SD, dan itu merupakan kebanggaan dengan membuat surat kepada pembesar2 dunia dan artis dunia, dan mereka membalas suratku! Dan aku mulai berburu foto dan tanda tangan mereka sejak aku SD, yang mana bahasa inggrisku masih amburadul ….. Dan koleksi Authograph-ku sudah aku pamerkan di 3 tempat April tahun 2011 di TMII ( lihat tulisanku Kompasiana dan Museum Perangko, Membuat Aku Mulai Bisa Merefleksikan Diri di Balik Ketidak-sempurnaanku ), Maret 2012 ( lihat tulisanku Hari Filateli Indonesia - 29 Maret 2012 : Kegiatan dan Hobiku Sebagai Berkat Tuhan Untukku ), April 2012 di Yogyakarta ( lihat tulisanku Pencapaianku Berikutnya Setelah ‘Stroke’ : Menuju Mimpi-mimpiku ) dan pada Pameran Internasional di JCC, Juni 2012 ( lihat tulisanku Akhirnya : ‘World Stamps Championship 2012′ di JCC dari 18 - 24 Juni 2012 ).

Ditambah koleksikku tentang Disney, aku sudah menggelar Pameran Tunggal tentang Disney pada libur Lebaran 2012 yang lalu ( lihat tulisanku Pameran Tunggal-ku yang Pertama : ‘Wonderful Philatelic & Collectible of Disney’ ), membuat aku lebih bersemangat untuk menggelar pameran2ku berikutnya. Tahun depan aku ikut pameran Internasional di Bangkok serta Pameran Tunggal ke-2 ku tentang Fauna, setelah pameran di Hari Pos Sedunia tanggal 9 Oktober kemarin di Bandung ( lihat tulisanku ‘Hari Pos Sedunia’, 9 Oktober 2012 : Peranan ICT dalam Perfilatelian ).

Tidak aneh, ketika Valentino mulai menyusun konsep koleksiku, bukan hanya ada di dunia offline, tetapi Valentino mulai membuat web ku tenntang filateli. Dimana filateli sudah agak tidak terbuka bagi banyak orang. Filateli di Indonesia hanya diminati oleh sebagian kecil warga arena tidak terlihat ada di dunia maya. 

Dunia maya sekarang merupakan pararel dunia nyata. Internet adalah merupakan produk masa depan, sehingga untuk anak2 dan remaja serta orang2 yang memang selalu berkutat dengan internet, akan bisa melihat filateli BUKAN DI DUNIA OFFLINE TETAPI DI DUNIA ONLINE ( dunia maya ).

13498578931448751499
Bagian koleksi Authograph-ku

13498580091448817002
Bagian koleksi All About Disney-ku

1349858042395466877
Bagian koleksi All About Fauna-ku

13498580781015208319
Bagian koleksiku tentang Lady Diana

Web Fiateli-ku, awal2 ini berisikan Disney, Lady Diana, Fauna, Authorpg serta Prangko2 Indonesia dan tema2 prangko2ku yang lain. Memang mulai bertahap, secara yang membuat hanya Valentino yang dibantu beberapa teman2 Itnya, dan aku yang hanya siap untuk men-scan saja, secara aku memang sangat gaptek. 

Sehingga, semuanya akan komplit beberapa waktu ini. Bahwa untuk membangun sebuah web yang penuh dan cantik, adalah seperti membangun sebuah gedung tinggi …..

Koleksi Authograph-ku sudah di scan dan di posting kedalam web. Koleksi Disney juga sudah kami posting ke web, termasuk benda2 koleksi Disney-ku yang aku pamerkan libur Lebaran kemarin, sehingga web filateliku sudah kumayan penuh. Tinggal aku memang sedang menyusun koleksi Diana serta Faunaku yang akan pameran tahun 2013.

13498581431081770587

Contoh koleksiku di Autograph tentang cerit Ex PM Indira Gandhi dari India. Ada cerita tentng beliau, dari lagir sampai wafatnya, termasuk ada di web ini.

13498581752052156098

‘Selamat Datang’ di koleksi Disney-ku. Ada tentang karakter Disney, profil Disney, Koleksi filateliku tentang Disney, benda2 koleksi tentang Disney serta foto2 yang berhubungan dengan kegiatanku tentang Disney ( ke Disneyland dan foto pameran ).

Bertepatan dengan Hari Pos Sedunia, Wb Folateliku resmi aku share kepada teman2 dunia maya, setelah mendapat dukungan dari KemenKominfo, yang memang ingin Filateli Indonesia berkembang dengan lebih baik. Dengan peduli pada filateli, kita termasuk warga yang peduli dengan bangsa. 

Bahwa filateli merupakan fokus pendidikan anak2 dan remaja karena semuanya ada di sekeping prangko. 

Bahwa dalam sekeping prangko, terdapat martabat sebuah bangsa, sebesar apapun bangsa itu, termasuk bangsa Indonesia …..

Silahkan temukan keriangan cerita tentang koleksi filateli-ku di http://christiesuharto.com dan mulailah untuk terus mengajak anak2 dan remaja kita untuk mencintai prangko, yang merupakan konsep sebuah martabat bangsa …..

*Terima kasih atas kasihmu, Valentino* …..

Salam filateli …..

Tags: , ,

0 Responses to “http://christiesuharto.com: Saatnya ‘Filateli Berteknologi’ …..”

Posting Komentar

Subscribe

Berlangganan Artikel Saya

© 2013 Christie Damayanti. All rights reserved.
Designed by SpicyTricks